Kamis

BUKA PUASA BERSAMA SEKALIGUS SILATURAHMI RAMADHAN




BUKA PUASA BERSAMA SEKALIGUS SILATURAHMI RAMADHAN

BCCTRENGGALEK.NEWS-Komunitas sepeda gunung yang tergabung dalam Bhayangkara Cycling Club atau dikenal sebagai BCC Trenggalek, mengadakan buka puasa bersama (bukber) yang berlangsung di Mabes BCC Res Trenggalek, Lingkungan Keningaran Surodakan Trenggalek, Rabu (22/05/2019) malam.
Wakil Ketua BCC Trenggalek, Mukayani, menyatakan bahwa kegiatan bukber ini merupakan inisiatif seluruh anggota BCC Res Trenggalek dalam upaya memupuk kebersamaan antar sesama Goweser.
“Ini murni partisipasi anggota baik secara tenaga maupun konstribusi, sehingga kegiatan ini dapat berjalan sesuai harapan,” imbuh Mukayani.
Selain itu menurut Mukayani, kegiatan dimaksud juga untuk meningkatkan rasa syukur dan memupuk kebersamaan antar sesama goweser BCC Trenggalek bertepatan dengan bulan Suci Ramadhan 1440 H.
Adapun para goweses yang hadir pada kesempatan ini tersebut yakni dari para Goweser goweser handal BCC Trenggalek.
“Selain kebersamaan juga dengan bukber ini tetap menjalin silaturahmi antar sesama goweses karena pada intinya satu sepeda banyak teman,” papar Mukayani.
Hal senada juga diungkapkan oleh Seksi JepreT, Yudha ToA, yang menyiratkan bahwa kegiatan yang di inisiasi oleh BCC Trenggalek merupakan langkah yang tepat dimana bulan Suci Ramadhan sebagai ajang ukhuwah serta silatirahmi.
“Kami sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Buka Puasa Bersama, dan berharap agar momen seperti ini dapat berlangsung di waktu-waktu ke depan yang mana direncanakan akan mengadakan Bukber bersama dengan anak yatim,” pungkas Mukayani. (Sie Dok BCC Trenggalek)